Kunker 100 Hari Bupati Dan Wakil Bupati Bursel, Saksikan 1.036 Warga Waesama Di Vaksin.

oleh -169 Dilihat

Namrole,-Suaratimurnews.com  Kunjungan Kerja (Kunker) 100 hari kerja di Desa Wamsisi, Kecamatan Waesama, Kabupaten Buru Selatan (Bursel), Bupati dan Wakil Bupati, Hj Safitri Malik Soulissa – Gerson Eliaser Selsily Menyaksikan 1.036 Warga Kecamatan Waesama di Vaksin Senin 23/8 2021.

Kegiatan yang berlangsung dipusatkan di Kantor Kecamatan Waesama, menghadirkan warga dari 12 desa dan warga dari 19 dusun, siap untuk dipaksin, sesuai data yang dihimpun dari petugas tim Covid 19 berlangsung selama kurun waktu 3 hari yakni, Senin 23/8 hingga Rabu 26/8 2021.

Kegiatan tersebut yang berlansung itu, selain di berikan vaksin kepada  warga di kecamatan Waesama, Bupati dan wakil Bupati  juga berikan bantuan berupa pemberian makan tambahan MP Asi untuk ibu hamil kurang gizi/ Kalori dan Bay BGM.

Bupati Kabupaten Buru Selatan, Hj Safitri Malik Soulissa yang di damping Wakil Bupati, Gerson Eliaser Selsily Dalam sambutan Mengatakan, saat menerima vaksin ikuti protokol kesehatan, pastikan bapak dan ibu selalu mengikuti aturan kesehatan pada lokasi vaksinasi misalnya, menjaga jarak saat menunggu pangilan atau menggunakan masker.

Ditambahkan, sebelum vaksin lebih awal menyapaikan kepada petugas kesehatan bahwa, kondisi diri sendiri sampaikan kepada tenaga medis, jika bapak dan ibu memiliki kondisi yang harus diperhatikan seperti sedang mengandung atau mengalami gangguan kekabalan tubuh.

Olehnya itu Kata Hj Safitri, setelah di vaksi simpan hasil yang menyatakan jenis vaksin covid-19 yang diterima waktu dan lokasi vaksinasi, simpan kartu dengan baik kalau dibutuhkan pada masa mendatang setelah menerima vaksin ikuti prosedur pemantawan setelah  vaksinasi.

Dengan demikian Kata Bupati, tenaga kesehatan biasanya meminta penerima vaksin menunggu sekitar 15 Menit dilokasi untuk memastikan tidak ada reaksi atau Kipi yang bersifat segera dan perlu diketahui Kopi serius aman sangat jarang terjadi.

Untuk itu,vaksinasi tenaga kerja kesehatan bisanya meminta penerima vaksin menunggu sekitar 15 Menit dilokasi untuk memastikan tidak ada reaksi atau kipi yang bersifat segera , olehya itu vaksin bertujuan untuk memberikan ketebalan tubuh tampa harus terkena penyaki” Kata Hj Safitri.

Hadir dalam kegitan ini, Selain Bupati dan Wakil Bupati juga dihadiri Anggota DPRD, Para Asisten dan Staf Ahli, pimpinan OPD, TNI/ Polri, Instansi Vertikal, Pimpinan Parpol,  Para Kades, Ormas, OKP,  Tokoh Perempuan, Tokoh Agama, Adat dan Tokoh Masyarakat, Pers dan undangan lainnya (AK)