Peringati HUT Kemerdekaan RI Ke- 78, DPW PKS Maluku Gelar Upacara Bendera

oleh -400 Dilihat

Ambon -Suaratimurnews.com Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke- 78 pada tahun 2023, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Maluku menggelar upacara bendera dirangkai dengan perlombaan

Pelaksanaan upacara bendera kemerdekaan RI ke- 78 tersebut, bertempat di halaman kantor DPW PKS , Perumahan Pemda kelurahan Tihu kecamatan Teluk Ambon Kamis(17/8/2023).

Bertindak sebagai inspektur upacara yakni Ketua DPW PKS Maluku Abdullah Asis Sangkala, dan diikuti seluruh pengurus, kader, DPW PKS Maluku serta para calon anggota legislatif.

Kemudian dilanjutkan dengan pengibaran bendera merah putih sebagai komandan upacara Wahab Loilatu, pengibar bendera masing masing Fadil Lestaluhu, Taher , huzaifa wali.

Ketua DPW Partai Keadilan sejahtera (PKS) Maluku Abdullah Asis Sangkala dalam amanatnya mengatakan Kita sudah memasuki usia 78 tahun, ini sebuah perjalanan yang tidak mudah lagi kita akan memasuki usia tahun emas Indonesia yang menginjak 100 tahun.

Dia menyebutkan sebagai bangsa dan partai yang ingin terus berkontribusi pada negara Indonesia, kita melihat bahwa sudah banyak kemajuan yang dicapai oleh bangsa Indonesia ke 78 ini.

Namun kita menyadari sungguh masih banyak yang harus kita benahi dan tingkatkan, PKS bersama partai koalisi mengusung semangat perubahan untuk kemajuan Indonesia yang lebih baik di masa yang akan datang.

Perubahan ini tentu bukan berarti kita ingin mengganti semua yang telah ada, tetapi kita akan memperbaiki yang kurang dan menambah yang belum terselesaikan.dan kita akan perbaiki hal yang belum selama ini.

Apalagi Presiden PKS terus memberikan amanah pada kita, sebagai partai dan kader untuk mengembangkan 4 pilar berpolitikan kita yang pertama mari kita menjaga politik kebangsaan.

“Sebagai anak bangsa nasionalisme cinta NKRI kita selalu menjaga agar semangat kebangsaan kita memajukan negeri ini membawa Indonesia menuju masyarakat adil dan sejahtera itulah cita cita terbesar kita dalam membangun berpolitikan secara nasional.

Untuk itu kita membuka diri dengan semua anak bangsa untuk bergandengan tangan, karena kita tahu kemajuan Indonesia bukan hanya satu kelompok saja, tetapi sebagai bangsa kita harus bergandengan tangan untuk memajukan Indonesia.

Kedua pilar berpolitikan kita adalah silaturahmi, kita jaga persaudaraan, kesatuan dan persatuan partai,capres boleh beda, tetapi persatuan dan kesatuan NKRI harus selalu kita jaga.

Partai boleh beda tetapi ukuwah harus kita jaga, untuk itulah pada seluruh caleg, seluruh pengurus jaga terus silaturahmi dengan semua komponen anak bangsa.

Ketiga pilar berpolitikan kita politik pemberdayaan, kita sentuh hati masyarakat dengan memberikan pelayanan yang terbaik kepada mereka baik itu lewat pemberdayaan, sehingga kita angkat mereka pada posisi yang semestinya, baik itu kepentingan yang belum kita layani maupun para pemimpin.

Keempat politik gagasan untuk itu mari kita berpolitik dengan cerdas, kita tawarkan PKS kepada rakyat Indonesia P pintar,K Kenyang, S Sehat.

Dengan menkampanyekan politik gagasan PKS kedepannya ingin memperbaiki indeks manusia masyarakat Maluku, bahwa SDM masyarakat maluku akan semakin meningkat dan memastikan kesejahteraan masyarakat maluku akan meningkat dengan mengangkat mereka dari keterpurukan karena kemiskinan, kekurangan lapangan pekerjaan.

“Kita ingin memastikan bahwa seluruh perut masyarakat Maluku dalam keadaan kenyang dan sehat agar mereka bisa membangun dan bekerja dan bisa tenang keluarganya karena jaminan kesehatan yang memadai.

Itulah adalah politik gagasan yang ditawarkan oleh kita kepada masyarakat

“Alhamdulillah beberapa waktu lalu survei nasional sudah disampaikan dan sekarang PKS sudah berada pada posisi 3 besar skala nasional.Itu semua merupakan kerja keras dari kita terutama kerja keras dari seluruh kader, pengurus dan calon anggota legislatif PKS.

Untuk itu mari kita jaga dan kita tingkatkan agar pada pemilu 2024 PKS dapat keluar menjadi pemenang di provinsi Maluku maupun secara nasional.

Dia mengaku kita punya kekuatan
Menjadi pemenang, karena kita punya kekuatan utama yang selalu kita pelihara terutama dengan kader yang militan,dan bekerja siang dan malam untuk memastikan kemenangan partai keadilan dan kesejahteraan pada pemilu 2024.”ucapnya.

Selain itu kita punya pengurus yang solid baik itu dipusat, wilayah, kabupaten, kecamatan sampai ditingkat desa dan dusun, begitu juga rating semuanya dalam keadaan solid untuk memenangkan partai.

“Hindari perpecahan selalu berkoordinasi antara pengurus yang satu dengan lainnya, sehingga semua tahapan bisa kita laksanakan dengan baik berat sama dipikul ringan sama dijinjing.

Ditambahkan dengan semangat 78 tahun kemerdekaan Republik Indonesia kita semakin tingkatkan kerja, konsuludasi untuk memastikan PKS menang di tahun 2024.”ungkapnya.(ST01)