Momen LGJI Youth Ambon Island Sebagai Motivasi Semangat Kebersamaan Pemuda

oleh -470 Dilihat

Ambon -Suaratimurnews.com Momentum Lomba Gerak Jalan Indah LGJI.oleh Youth Ambon Island ( Pemuda Pulau Ambon) memotivasi semangat Pattimura muda kita tingkatkan rasa persaudaraan ,kebersamaan dan saling menghormati dan membangun ambon yang aman ,damai dan harmonis.

Kegiatan ini tentunya akan menjadi contoh rutinitas tiap tahunya. Mengingat wadah ini akan menjadi penyalur untuk para pemuda dimana pemuda dapat menyalurkan bakat lewat kegiatan ini.Ujar Ketua Panitia LGJI Youth Ambon Island Patrick Imanuel Rahakbauw kepada wartawan di Makorem 151 Binaiya Sabtu (21/10/2023)

Dia menjelaskan dalam rangka menyongsong hari pemuda pemuda melalui LGJI kali ini panitia canangkan hanya 2 kategori yaitu kategori 0anak dan umum . Untuk kategori umum adalah campuran remaja putra ,putri dan dewasa yang di gabung menjadi satu.

Jumlah peserta yang terdaftar dalam kegiatan ini kurang lebih 180 regu .
Anak – anak berjumlah 100 regu
Dan umum berjumlah 60-80 regu
Dengan posisi start dari Makorem 151 Binaiya dan akan berakhir pada pantai wainitu Talake.

Untuk itu kami mengharapkan semogga kegiatan ini dapat memberikan contoh yang positif untuk pemuda di maluku sekaligus menjadi wadah untuk menyalurkan semangat ,kreatifitas ,inovasi pemuda untuk lebih berkembang.”ujarnya.

Sementara itu ,Sponsor utama LGJI Youth Ambon Island Tina H Tamher mengatakan LGJI ini diharapkan menjadi rol model kedepan yang di mulai dari sekarang. Dalam rangka memperingati hari sumpah pemuda kita ingin membangkitkan rasa cinta dan arti persatuan .untuk pemuda khususnya kaum milenial Nona dan nyong ambon.”pungkasnya.(ST03)