Saumlaki,- Suaratimurnews.com Sebanyak Sembilan Kafilah Musabaqah Tilawatil Qur,an (MTQ) Kabupaten Buru Selatan (Bursel) menjuarai cabang mata lomba MTQ Ke 29 tingkat Provinsi Maluku berlangsung di Saumlaki, Ibukota Kabupaten Kepulawan Tanimbar (KTT) Kamis Malam 24/3 2022.
Ke Sembilan Kafilah yang merebut juara Satu diantaranya, Nasilah Nirwati dari cabang mata lomba Tilawah Remaja Putri bernomor TQ 219, Abdul Gani Pontororeng pada mata lomba Khat Dekorasi Putra bernomor KQ 312, Amaludin cabang mata lomba Khat Kontemporer Puta nomor peserta KQ 418 danTaufik Patti cabang Qiraat Murattal Remaja nomor peserta QS 708.
Rebut Juara Dua Dewasa diraih, Adi Baskara Ladaga nomor peserta HQ 314 untuk mata lomba Hifzhil 10 Juzz putra, Sintia Solissa nomor peserta KQ 211 pada mata lomba Khat Hiyasan Mushaf Putri, Hadidja Boy dengan nomor peserta KQ 301 pada mata lomba Khat Dekorasi Putri.
Sementara Kafilah Kabupaten Bursel yang meraih nomor urut Tiga pada mata lomba Kiraat Mujawat Dewasa Putri dengan nomor peserta QS 505 atas nama Nur Fitri yati dan seterusnya mata lomba Khat Hiyasan diraih Fadly Buton dengan nomor peserta KQ 202.
Selanjutnya Kafilah Bursel yang menjuarai harapan 1, 2 dan 3 diantaranya mata lomba, Fahmil Putra, Syaril Qur,an, Tartil Qur,an, Tilawah Remaja Putra, Hifzil 1 Jus, Tilawah Putra,, Hifzhil 5 Jus,Tilawah Putra, Khat Naska Putri, Fahmil Qur,an Putri diraih peserta, Ode Ali Hirmal, Muhammad hidayat, Agil, Amal, Mikdat Laisou, Aprianto, S.Bejo, Nuriadin H, La Ode, M Rohli Kolengsusu, Razul Wirya Kasim, Fitri Yani Kalidupa, Yuyun Safitri Salasiwa dan Resti Ramdhan.(AK).